Salah satu strategi penting dalam menjaga kesehatan adalah dengan
berolahraga. Salah satu bentuk olahraga yang paling sederhana yang dapat
dilakukan semua orang adalah jogging. Olahraga ini dapat dianjurkan
kepada orang semua usia, karena relatif ringan dan tidak memerlukan
keterampilan khusus. Jogging secara rutin sangat bermanfaat bagi
kesehatan. Apa manfaat jogging? Berikut beberapa manfaat olahraga
jogging bagi kesehatan.
1. Menjaga Kesehatan Kardiovaskular
Jogging dapat membantu mengurangi resiko penyakit kardiovaskular
(jantung dan pembuluh darah) karena jogging dapat melatih otot jantung,
melancarkan aliran darah, mengendalikan tekanan darah dan mengurangi
kolesterol darah.
2. Meningkatkan Stamina
Jogging dapat meningkatkan stamina. Orang yang biasa jogging memiliki
ketahanan fisik lebih baik daripada jika ia tidak melakukannya.
3. Membantu Mengendalikan Berat Badan
Olahraga termasuk jogging dapat membantu meningkatkan metabolisma dan
mengurangi lemak tubuh sehingga membantu mengurangi berat badan bagi
orang yang kelebihan berat badan. Bagi orang yang memiliki berat badan
ideal, jogging dapat membantu menjaga berat badan normal.
4. Memperkuat Tulang
Jogging dapat membantu menjaga kesehatan tulang. Bagian tulang yang
sering mendapat beban akan meningkat kepadatannya sehingga memperkuat
tulang dan mengurangi resiko tulang keropos (osteoporosis).
5. Meningkatkan Kebugaran Mental
Jogging dapat meningkatkan mood melalui pelepasan hormon endorphin yang
turut berperan dalam menimbulkan rasa bahagia dan kebugaran. Jogging
juga membantu melancarkan darah ke seluruh tubuh termasuk ke otak,
sehingga membantu meningkatkan konsentrasi.
6. Mengurangi Stress
Jogging dapat membantu mengurangi stress karena jogging dapat meningkatkan mood, membantu relaksasi mental, dan meningkatkan konsentrasi.
7. Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Jogging secara teratur dapat meningkatkan percaya diri seseorang karena
orang yang biasa jogging memiliki kebugaran fisik dan mental yang lebih
baik.
8. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh terhadap Serangan Penyakit
Jogging dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit karena cuaca seperti batuk dan influenza.
9. Meningkatkan Kapasitas Paru-Paru
Jogging secara teratur dapat meningkatkan kapasitas paru-paru dalam
mengelola oksigen. Meningkatnya jumlah oksigen yang diserap tubuh dapat
meningkatkan metabolisma dan menghambat penuaan sel sehingga membantu
membuat awet muda.
10. Membantu Tidur
Jogging dapat membantu pola tidur teratur dan tidur lebih nyenyak. Hal
ini dikarenakan jogging membantu relaksasi dan memberikan pengaruh
positif pada kebugaran mental.
Comments
Post a Comment