Jika saat ini sedang merancang desain tata letak toko, ingatlah beberapa tips berikut ini yang akan membawa feng shui toko yang hebat.
Pertama, Anda harus membiarkan pintu toko membuka ke ruang kosong kecil, yang tidak mempunyai kabinet, tirai atau furnitur yang menghalangi chi memasuki toko Anda.
Kedua, Anda harus memilih bentuk untuk lemari pajangan Anda sesuai dengan sudut tempat lemari itu berada. Pastikan Anda tidak menempatkan kabinet atau meja dengan sisi tajam yang mengarah ke pintu masuk.
Ketiga, jika Anda ingin pelanggan membeli produk Anda begitu Anda berhasil mengundangnya masuk, Anda harus merancang aliran lalu lintas dalam toko yang berliku, bukan bergerak lurus. Lalu lintas berliku sangat bagus untuk bisnis.
Yang tak kalah penting, selaraskan unsur bisnis Anda. Jika bisnis Anda adalah perhiasan, buatlah lemari pajangan Anda berkelok karena bisnis batu permata dan perhiasan merupakan unsur logam. Bisnis itu akan sangat beruntung karena bentuk yang berlekuk. Hindari merah dalam dekorasi karena api menghancurkan logam dan tidak bagus untuk bisnis itu. Energi tanah sebaliknya, akan menguntungkan Anda. Jadi, tempatkan benda dari tanah liat dan kristal.
Jika bisnis Anda adalah barang antik, dan tokoh-tokoh religius hendaknya diperlakukan dengan hormat. Misalnya, dengan menempatkan di atas meja--lebih tinggi dari orang-orang yang lalu lalang. Karena benda antik banyak memberi energi yin, buatlah toko Anda terang. Biarkan ada musik di toko, bahkan cat dinding dengan warna yang segar.
Bila Anda memiliki toko suvernir dari bahan kayu, untuk mengaktifkan chi keberuntungan dengan menempatkan tanaman lebat, boleh palsu, tetapi harus terlihat segar dan bersemangat. Tempatkan lampu terang di luar pintu masuk untuk menciptakan energi yang.
Satu upaya lain yang bisa dilakukan untuk meningkatkan penghasilan dari toko Anda adalah bel berdenting. Pemilik toko bangsa Tionghia selalu tahu tentang keampuhan bel berdenting untuk menarik pelanggan. Bel logam kecil itu menciptakan chi baik tiap seseorang membuka pintu untuk masuk ke dalam toko, dalam proses membawa masuk keberuntungan yang dibutuhkan untuk meningkatkan penghasilan toko.
Metode itu khususnya efektif untuk toko yang menjual barang-barang pribadi dan produk seperti toko permata, butik pria dan wanita dan toko aksesoris.
Bel berdenting dapat dibuat dari semua jenis logam. Untuk meningkatkan efektifitas bel, ikatkan pita merah untuk mengaktifkan energi yang intrinsiknya. Jumlah bel yang ideal adalah 6 atau 7. Meski begitu, kebanyakan pemilik toko hanya memiliki sepasang bel. Ada dua metode dalam menempelkan bel ke pintu, yaitu: bel dapat ditempelkan pada pegangan pintu di luar toko atau dapat ditempelkan di atas pintu sehingga jika pintu terbuka, belnya akan berbunyi. Pemilik toko Tionghoa juga sangat percaya pada penempatan cermin besar di dalam toko mereka. Itu tidak hanya menggandakan produk yang dipajang sehingga menyatakan kemakmuran toko yang memiliki persediaan banyak.
Cermin juga menciptakan banyak energi yang karena menggandakan aktivitas di dalam toko. Cermin melakukan hal hebat untuk penghasilan bisnis jika memantulkan mesin kas. Jangan menggunakan cermin tangan yang kecil.
Jika toko Anda mempunyai pilar, bungkuslah dengan cermin. Begitupun dengan lemari pajangan, bungkus dengan cermin. Jika mungkin, tempatkan cermin di dinding sekeliling toko, kecuali yang menghadap langsung ke pintu masuk. Dengan cara ini, semua produk yang dipajang akan dipantulkan oleh cermin. Semua pelanggan pun akan dipantulkan oleh cermin dinding. Itu menggandakan nasib baik.
Benda pembawa keberuntungan lainnya adalah katak berkaki tiga. Tempatkan katak berkaki tiga dekat pintu masuk, tapi menghadap ke dalam seolah-olah baru masuk rumah. Jangan biarkan katak itu menghadap langsung ke pintu. Itu melambangkan emas keluar dari rumah.
Tempat terbaik untuk katak adalah di sudut diagonal terjauh dari pintu depan. Taruh di bawah meja, di dalam lemari atau tersembunyi di bawah kursi dan furniture lain.
Simbol katak tidak boleh ditempatkan di dapur atau kamar mandi dan toilet. Tempat yang tidak bagus itu membawa katak menjadi ganas, bukannya membawa rezeki, Mereka cenderung menarik chi nasib buruk yang menyebabkan bencana pada energi toko Anda.
Sumber: Ciputra
Sumber: Ciputra
Comments
Post a Comment